Pages

Ads 468x60px

Sabtu, 08 September 2012

Process Education Children in The Womb Stage 3

LANGKAH – LANGKAH  PROSES APLIKASI PENDIDIKAN  ANAK DALAM KANDUNGAN #4

2. Tahap Aplikasi (Proses Pendidikan)

c. Stadium 3

Umur Janin


Materi Pelajaran


Sub Materi


Langkah-Langkah Pendidikan


31-33 Minggu

7,3-8,1 bulan


Ibadah

Adzan


1.Temukan kepala bayi, gunakan cerobong suara atau tape recorder

2. Bacakan lafal adzan atau hidupkan tape isi suara adzan, dengan suara sedang

3. Lakukan 5 kali sehari, sesuai waktu shalat wajib


Wudhu


1.Temukan kepala bayi

2.Katakan, “Nak…mari wudhu,” dalam 1 detik, langsung ibu mengambil air wudhu, sambil percikan airnya sedikit ke perut ibu

3.Di tengah wudhu si ibu selalu berupaya melibatkan anak dalam kandungannya secara bersama-sama


Shalat


1.Temukan kepala bayi

2.Katakan, “Nak…mari shalat,” dalam 1 detik. Langsung si Ibu melakukan takbiratul ikhram

3.Di tengah shalat si Ibu selalu berupaya untuk melibatkan anak dalam kandungannya secara bersama-sama, sambil membaca, berdoa, dan amaliah shalat


Al-Qur’an

Surah2 Makiyah: Yaasin, Thahaa, Kahfi, Maryam, Ali Imran, Ibrahim, Yusuf, Al-Mulk, Muzzamil,As-Sajdah, Ar-Rahman, Al-Waqiah, Luqman


1.Temukan kepala bayi

2.Gunakan mikrofon suara sedang atau corong suara, arahkan tepat ke perut ibu tepat di kepala bayi

3.Atau letakan tape recorder di atas perut ibu tepat di kepala bayi

4. Katakan pada bayi: “Nak..mari baca Al-Qur’an” kemudian hidupkan tape dengan memutar kaset yang isinya bacaan ayat-ayat Al-Qur’an

5.Pembacaan Al-Qur’an tersebut dilakukan selama 5-7 kali/sesi setiap hari selama @10-15 menit setiap sesi


33-34 Minggu


8,1-8,2 bulan

Bahasa

Kata Utama


PERHATIAN

1. Latihan bahasa dilakukan 2-5 kali sehari @2-4 kata utama

2.Latihan bahasa dilakukan bersamaan dengan sensasi dan ucapan kata utama



a.Sentuhan: Tepuk, Usap, Tekan, Guncang, Belai, Ketuk


1.Temukan posisi pantat bayi

2.Untuk memulai, katakan: “Hai ..ini mama.”

3. Kemudian sambil menepuk perut ibu katakan kepadanya: “ Mama tepuk pantat bayi.”

4.    Ulangi kegiatan tersebut sampai 2-3 kali sehari

5.  Kemudian lakukan hal yang sama dalam kata-kata utama lainnya. Dan caranya sesuaikan dengan sensasi kata utama yang diberikan



b.Bunyi: Adzan, Nasyid, (volume:keras, bising, lembut)


1.Temukan kepala bayi

2.Letakkan tape recorder pada perut ibu tepat di dekat kepala bayi

3.Katakan: “adzan’, dalam 1 detik kemudian tape recorder yang berisi suara adzan tersebut selama 5-10 detik

4.Ketika mematikan tape recorder, katakan: “bukan adzan”

5.Ulangi kegiatan ini 2-3 kali selama 3-5 menit

6.Lakukan hal yang sama sesuai dengan sensasi dan kata-kata yang diberikannya



c. Fungsi Biologis Ibu & Anak: Batuk, Bersin, Tangis, Tawa, Cegukkan


1.Arahkan tangan ibu di perutnya

2.Katakan: “batuk” sambil menepuk perutnya. Dalam 1 detik, si ibu menirukan suara orang batuk (misalnya: ukhuuuk..)

3.  Ulangi 2-3 kali sehari

Begitu juga dengan kata yang lain, lakukan hal yang sama dengan cara sesuai dengan keadaan tersebut


d. Temperatur: Dingin & Panas


1.  Arahkan tangan ibu di perutnya

2.Katakan dingin”, sambil menepuk perutnya. Dalam 1 detik, si ibu meminum minuman yang sejuk dingin, lalu katakan “dingin, dingin, dingin”

3.Begitu juga dengan kata “panas” tapi jangan lupa mengganti minuman dengan yang panas



e.Gerakan: Berdiri, Duduk, Ayun


1.Ketika si ibu sedang duduk santai katakan “berdiri”, serta merta si ibu melakukan bangun berdiri sambil mengulang-ngulang  kata “berdiri, berdiri, berdiri”

2.Ketika si ibu sedang berdiri, katakan “duduk” serta merta si ibu melakukan duduk berdiri sambil mengatakan “duduk, duduk, duduk”

3.Untuk mengatakan kata “ayun, lakukan saat sedang berdiri sambil  mengayunkan badan ke kiri dan ke kanan dengan santai


34 Minggu- Jelang Kelahiran

8,2-9 bulan


Akidah


Tauhid

1.Temukan kepala bayi

2.Katakan: “Nak..ibu jelaskan tauhid” (masalah tauhid uluhiyyah, rububiyyah dan mulkiyyah serta asma wa sifat)

3.Jelaskan semua istilah itu dengan bahasa yang jelas, namun tetap sederhana untuk dimengerti sambil mengusap-usap perut nya tepat di atas kepala bayi, dengan usapan lembut penuh kasih sayang


Akhlak


Sosial

1. Mengajak bayi untuk bersama-sama melakukan perbuatan baik. Misalnya katakan: “Nak…mari kita sedekah” atau “Nak…mari kita tengok kakak yang sedang sakit”, dan sebagainya

2.Menjelaskan kata dan makna kebaikan yang dilakukan tersebut, misalnya jujur, baik, pintar, amanah, dan lain-lain


Keilmuan


Fiqih dan Sejarah


1.Temukan kepala bayi

2.Gunakan mikrofon suara sedang atau corong suara. Arahkan tepat ke perut ibu tepat di kepala bayi

3.Bacakan buku-buku khusus atau terangkan masalah ilmu syariat, seperti: shalat, puasa, zakat, haji, umrah dan lain-lain, dengan bahasa singkat dan jelas, sambil mengusap-ngusap perut tepat diatas kepala bayi

4.Ceritakan sejarah orang-orang terdahulu (para Nabi, Rasul, Shalihin, dan lain-lain) sebagaimana yang dimuat dalam Al-Qur’an atau kitab-kitab sejarah

5.Bacakan ilmu yang sedang dikaji oleh orang tuanya (ibunya) dengan suara sedikit keras (sedang) sambil niat mengikutsertakan bayi dalam kandungannya


Seni


Seni suara: Qira’at, Qur’an, Shalawat, Syair, Nyanyian, Nasyid

1. Temukan kepala bayi

2.Letakan tape recorder berisi suara-suara kategori seni

3.Katakan misalnya: Nak..mari kita membaca Al-Qur’an” atau “Nak…mari kita bershalawat”, dan sebagainya




Jelang Saat2 Kelahiran

Olahraga

a. Gerak Jalan Bayi


Menjelang detik-detik kelahirannya, sang bayi tidak hanya menendang, tapi mulai berputar, hal yang biasa dilakukan ibu adalah:
1. Temukan pantat bayi

2. Katakan: “Nak …Jalan, Jalan, Jalan dan terus jalan, sambil menepuk perut tepat di atas pantat bayi, lalu

3. Katakan: “Nak…dorong, dorong, dorong, dorong, terus dorong, terus dorong dan terus dorong, sambil tekan atau tepuk perut ibu tepat di atas pantat bayi

4.Katakan:“Nak..jalan..jalan, dorong..dorong…dorong…lompat..jalan, sambil menepuk/menekan perut ibu tepat di bagian pantat bayi


b. Senam Pernapasan


1. Ambil napas dalam-dalam

2. Tahan napas tersebut di dada

3.Lalu alirkan napas/oksigen tersebut ke lambung perut, tahan napas ini sampai 20-30 detik

4. Lalu keluarkan napas itu melalui perut, lalu dada dan kemudian ke mulut dengan pengeluaran napas teratur, sedikit demi sedikit

5. Kemudian ulangi olahraga napas tersebut (1-4) sekali lagi jadi 2x ambil olah pernapasan perdana

6. Kemudian ambil napas dalam-dalam

7. Tahan napas tersebut di dada, lalu alirkan napas ke perut dan  tahan sebentar, lalu alirkan ke rahim melalui lubang serviks dan tahan selama 10-20 detik

8. Kemudian keluarkan napas tersebut sedikit demi sedikit melalui liang serviks, perut, dada dan mulut

9. Ulangi olah raga napas tersebut mulai (6-8) sebanyak 2-4 kali setiap sesi

Sementara pada stadium-ke 3, materi pelajaran (terutama bahasa) hendaklah dikombinasikan (menggabungkan kata utama yang satu dengan kata utama lainnya dengan sensasi-sensasi kondisional kata lainnya), tujuannya agar ia dapat merasakan sensitif/peka terhadap perbedaan -perbedaan sensasi dan kata-kata tersebut.

Misalnya:
"assalamualaikum ...nak, ini mama" (sambil menepuk perut si ibu)
"Nak...mama usap pantat bayi" (sambil mengusap-usap perut ibu tepat di pantat bayi)
"Nak...mama belai punggung bayi" (sambil mengusap-usap perut ibu tepat di punggung bayi) 

Dilakukan dalam 1 sesi/waktu

Sumber:

Islam, Ubes Nur. 2003. Mendidik Anak Dalam Kandungan: Optimalisasi Potensi Anak Sejak Dini, Cet.1. Jakarta: Gema Insani Pers.

0 komentar:

Posting Komentar

 

About